Sendang NyatNyono dan Makam syekh Hasan Munadi Ungaran

Описание к видео Sendang NyatNyono dan Makam syekh Hasan Munadi Ungaran

Syekh Hasan Munadi, menurut warga setempat, merupakan tokoh pendakwah yang konon hidup sezaman dengan Raden Fatah dan Sunan Kalijaga pada masa Kesultanan Bintoro Demak.

Makam Syekh Hasan Munadi sendiri berada di Desa Nyatnyono dan hingga kini masih dirawat dengan baik oleh masyarakat setempat.

Makam tersebut terletak di kawasan dataran tinggi, di dalam bangunan serta cungkup

Cungkup untuk makam tersebut diyakini merupakan bahan kayu Jati asli sejak zaman dahulu.

Makam anak Syekh Hasan Munadi, yaitu Kyai Hasan Dipuro juga berada di dekatnya lantaran semasa hidupnya juga mensyiarkan agama Islam.

Pada momen-momen tertentu, misalnya malam Jumat atau selikuran pada 21 Ramadan, Makam Syekh Hasan Munadi dan anaknya dipadati ribuan peziarah.

Menurut penuturan Humas Pengurus Makam Waliyullah Hasan Munadi, Syekh Hasan Munadi merupakan seorang pendakwah yang datang dari Kerajaan Mataram pada sekitar tahun 1.400 Masehi.

Selain melakukan syiar agama Islam di kawasan Ungaran dan sekitarnya tersebut, Syekh Hasan Munadi juga membangun masjid yang bernama Masjid Subulussalam.

Masjid tersebut mengalami beberapa kali pemugaran sejak 1985 hingga tampilannya kini nampak modern.

Meskipun demikian, di dalam masjid tersebut, masih terdapat bagian-bagian yang asli, misalnya empat tiang (saka) cungkup, serta mimbar berbahan kayu.

Empat pilar tersebut berbalut ukiran bernuansa Majapahit yang masih berdiri tegak.

Tampilannya sendiri nampak kontras dengan bangunan sekelilingnya.

Empat tiang itu bisa menjadi tanda bahwa masjid peninggalan Waliyullah Syekh Hasan Munadi merupakan masjid tua.

Комментарии

Информация по комментариям в разработке