Teks Nonfiksi || Tema 4E || subtema 1 || Bahasa Indonesia || Kelas 4 SD

Описание к видео Teks Nonfiksi || Tema 4E || subtema 1 || Bahasa Indonesia || Kelas 4 SD

Video yang bertema pendidikan

Pengertian Cerita Non fiksi
Pengertian non fiksi adalah klasifikasi untuk setiap karya informatif (seringkali berupa cerita) yang pengarangnya dengan itikad baik bertanggung jawab atas kebenaran atau akurasi dari peristiwa, orang, dan/atau informasi yang disajikan.

Karya non fiksi merupakan sebuah karya yang pengarangnya mengklaim tanggung jawab kebenaran namun tidak jujur maka adalah suatu penipuan sastra; suatu cerita yang pengarangnya tidak mengklaim tanggung jawab kebenaran maka diklasifikasikan sebagai fiksi.

Karya ini dapat disajikan baik secara obyektif maupun subyektif, secara tradisional merupakan satu dari dua pembagian utama dari narasi (khususnya dalam penulisan prosa);

pembagian tradisional lainnya adalah fiksi, yang berkontras dengan non-fiksi dalam hal penyampaian informasi, peristiwa, dan karakter yang sebagian kecil atau besar merupakan hasil imajinasi.

Sudah jelas disebutkan bahwa non fiksi merupakan sebuah karya yang berdasarkan fakta dan dapat dipertanggung jawabkan oleh penulisnya. Contoh karya sastra non-fiksi antara lain adalah jenis karangan eksposisi, argumentasi, fungsional, dan opini; esai mengenai seni atau sastra; biografi; memoar; jurnalisme; serta tulisan-tulisan sejarah, ilmiah, teknis (termasuk elektronika), atau ekonomi.


#belajar dari rumah #kreatif

Комментарии

Информация по комментариям в разработке