Karnaval Pembangunan HUT Kemerdekaan RI Ke 79 Kabupaten Blora Kelompok PAUD/KB/TK/ABA, SD & SMP

Описание к видео Karnaval Pembangunan HUT Kemerdekaan RI Ke 79 Kabupaten Blora Kelompok PAUD/KB/TK/ABA, SD & SMP

Karnaval Pembangunan HUT Kemerdekaan RI Ke 79 Tingkat Kabupaten Blora dilaksanakan 2 hari, yaitu pada 24 & 25 Agustus 2024. Hari pertama karnaval untuk kelompok SMA/SMK/sederajat, instansi vertikal, dan umum. Sedangkan hari kedua karnaval Pembangunan diikuti kelompok PAUD/KB/TK/ABA, SD & SMP dengan dimeriahkan Drum Band dari SMA Negeri 1 Cepu. Start dari depan kantor Bupati Blora dan Finish di depan gedung DPRD Blora serta dilepas oleh pak Arief Rahman Bupati Blora. Semoga dengan kegiatan karnaval Agustus-an bisa memberikan pelajaran dan pendidikan pada generasi muda dan penerus bangsa tentang sejarah perjuangan bangsa Indonesia dalam merebut kemerdekaan dari penjajah, serta menghargai, menghormati dan mendo'akan para pahlawan dan syuhada' yang telah rela mengorbankan harta, waktu dan pikiran bahkan berkorban jiwanya. Selain itu kita bersyukur karena berkat rahmad Allah SWT bangsa Indonesia bisa merdeka. Merdeka !!!

Комментарии

Информация по комментариям в разработке