Rest Area Bekas Pabrik Gula Banjaratma di KM260B

Описание к видео Rest Area Bekas Pabrik Gula Banjaratma di KM260B

Video review suasana asli di rest area km260B arah ke Jakarta.

Sejarahnya, dahulu eks pabrik gula itu beroperasi di tahun 1913 di bawah Belanda. Pabrik gula tersebut didirikan oleh perusahaan perkebunan yang berpusat di Amsterdam, Belanda, NV Cultuurmaatschappij pada 1908.

Pabrik yang terletaknya di Desa Banjaratma atau sekitar 5 kilometer sebelah barat kota Brebes, mulai beroperasi pada 1913. Keberadaannya dulu menjadi lapangan pekerjaan bagi sebagian warga desa.

Sayang, akhirnya pabrik harus gulung tikar di tahun 1998 akibat tingginya biaya operasional. Tak berapa lama, bangunan itu pun ditetapkan sebagai cagar budaya.

Dari yang tadinya tak terurus, sinergi BUMN pun melirik PG Banjaratma karena lokasinya yang dekat sekali dengan jalan tol. Pemugaran pun dimulai hingga saat ini walau belum beres 100%. Namun, PG Banjaratma kembali berdenyut sebagai rest area kini.

Semoga bermanfaat

#TolTransjawa #ResArea

Комментарии

Информация по комментариям в разработке