Menguji Fakta Sejarah dari Sumber Gaib | PolGov Talks ft Om Hao (Part 2)

Описание к видео Menguji Fakta Sejarah dari Sumber Gaib | PolGov Talks ft Om Hao (Part 2)

Sejak belia, Hari Kurniawan atau hari ini lebih dikenal sebagai Om Hao sudah menunjukan perilaku yang cukup janggal. Usia satu tahun, bukannya senang pergi ke pasar malam, ia justru meminta orangtuanya untuk mengantar ke tempat-tempat bersejarah yang orang sekitar menganggapnya angker. Di sana ia ternyata bisa merasakan dan berkomunikasi dengan makhluk tak kasat mata yang ia sebut sebagai “residual energi”.

Berbekal kemampuannya ini, ia kini menekuni dunia sejarah dan menyajikannya dalam bentuk konten populer. Ia menelusuri sejarah dengan metode retrokognisi. Retrokognisi sendiri merupakan sebuah metode untuk merekonstruksi peristiwa di masa lampau dan menganalisis dampaknya di masa sekarang.

Di sisi lain, meski namanya kini kian banyak dikenal, ia justru merasa perlu menambah dasar metodologi sejarah yang dapat diverifikasi secara akademis. Tak lain agar produk cerita sejarah yang ia hasilkan dapat dipertanggungjawabkan. Ini yang mendorongnya masuk kuliah S2 Ilmu Sejarah di Universitas Gadjah Mada.

Lalu bagaimana? Bisakah sumber sejarah yang gaib ini diverifikasi dan jadi acuan? Episode PolGov Talks kali ini, Om Hao mengajak kita semua menjelajah sejarah bangsa dari sumber yang tak kasat mata. Mencari makna dan menggali kebijaksanaan dari peristiwa sejarah di masa lampau. Tak lupa, tentu dengan dibumbui mitos, mistis, dan cerita-cerita hantu.

Simak terus konten Pares Indonesia! Biar kamu semakin kenal Indonesia, dan mencintai keberagamannya. Tetap terhubung dengan media sosial kami,

  / pares.id  
  / pares_id  

#PolGovTalks #OmHao #KisahTanahJawa

Комментарии

Информация по комментариям в разработке