kita telah banyak membahas tentang faktor pikiran, faktor keyakinan dalam kesuksesan seseorang,
namun tidak banyak yang mengetahui bahwa niat juga memiiki peranan penting dalam proses manifestasi
niat adalah sebuah potensi yang mampu menggerakkan dan mewujudkan apapun yang kita inginkan, kesuksesan, kebahagiaan, kedamaian bahkan kesehatan.
niat adalah titik awal dari setiap mimpi dan kekuatan kreatif yang memacu kegairahan dalam kehidupan
dan mewujudkannya melalui pikiran, tindakan, dan perasaan.
menetapkan niat memainkan peran kunci dalam mewujudkan apa yang kita inginkan.
orang-orang yang memiliki niat luhur akan mengadopsi inner power dalam diri yang sangat besar
sehingga seberat apa pun tantangan yang dihadapi, tidak akan pernah menyurutkan niatnya
sebaliknya, niat buruk dan tidak ikhlas akan menyedot energi dan memancarkan vibrasi negatif
kita perlu memantapkan niat kita, karena segalanya berangkat dari sebuah niat,
jika niat anda mulia semesta tentunya akan memberikan jalan dan mempermudah keinginan anda.
"hukum ketertarikan" tidak membawa hasil positif tanpa keyakinan positif dan pola positif.
prinsip-prinsip ini adalah formula rahasia yang harus diikuti jika anda ingin menyelaraskan dengan keinginan anda
melalui niat, anda memiliki kekuatan untuk menciptakan realitas yang anda inginkan di setiap level kehidupan anda
anda adalah kreator, anda adalah pencipta untuk kehidupan anda sendiri.
niat ibarat sebuah bibit yang baik sehingga menghasilkan buah yang berkualitas baik pula,
dalam buku, "the 7 spiritual laws of success" deepak chopra menyatakan,
niat memperoleh kekuatan sejatinya, melalui fokus dan perhatian, atas apa yang anda lakukan pada saat ini
apapun yang anda perhatikan, akan tumbuh lebih kuat dalam hidup anda.
apa pun yang anda alihkan dari perhatian anda, akan layu, hancur, dan lenyap.”
“niat dengan penuh perhatian memiliki kekuatan pengorganisasian yang tidak terbatas,”
“niat, di sisi lain, memicu transformasi energi dan informasi.
niat adalah kekuatan sesungguhnya di balik keinginan,
(deepak chopra, 1994)
eksperiment niat
pada tahun 2008 lynne mctaggart menulis sebuah buku yang berjudul eksperimen niat,
dia meneliti apakah kita dapat menggunakan kekuatan niat kita untuk menciptakan kesejahteraan, kedamaian, dan kesuksesan.
sejak 2007, lynne telah bekerja dengan tim ilmuwan dari universitas bergengsi dan ribuan pembaca internasional dari lebih dari 100 negara, menciptakan 'laboratorium global' terbesar di dunia untuk terlibat dalam beberapa eksperimen terkontrol pertama tentang kekuatan niat yang melibatkan manusia dalam jumlah massal.
dia memulainya dengan 4 benih tanaman di universitas arizona
para peneliti memotretnya dan mengirimkan foto tersebut ke lynn mc tagarrt yang berada di lokasi lain,.
dari foto 4 benih tanaman tersebut, lynn mc tagarrt dan beberapa orang timnya mengirimkan niat khusus yang spesifik ke benih tertentu, yaitu dengan niat benih tersebut lebih cepat tumbuh lebih sehat
tanpa sepengetahuan si peneliti benih mana yang telah menjadi target diberikan niat khusus.
secara berkala dia juga melibatkan audiensnya untuk mengirimkan pemikiran spesifik untuk mempengaruhi target benih,
setelah itu tim ilmuwan menghitung hasilnya untuk mengukur setiap perubahan.
setelah 4 – 5 hari pertama, benih yang telah dikirimkan niat khusus ternyata tumbuh signifikan, dibandingkan dengan benih yang tidak dikirimkan niat khusus
eksperimen ini diulang sebanyak enam kali.
Информация по комментариям в разработке