Tutorial Fisika Dasar 2: Elektrostatika : Kapasitor - PART II |

Описание к видео Tutorial Fisika Dasar 2: Elektrostatika : Kapasitor - PART II |

ITutorial Fisika Dasar 2 TA 2022/2023

Fisika Dasar merupakan salah satu mata kuliah bagi Mahasiswa Tahap Persiapan Bersama (TPB) pada program S-1 Institut Teknologi Sumatera.

Kelas Tutorial Fisika Dasar merupakan bentuk kegaiatan pembelajaran yang dipandu oleh Tenaga Pengajar Tutorial kepada peserta sejumlah 40 s.d. 50 Mahasiswa yang dilaksanakan secara daring dimana Pengajar dan Mahasiswa bertemu di dalam jaringan (online) pada waktu yang sama. Isi dari kegaiatan Tutorial adalah kegaiatan bimbingan belajar mengajar untuk Mahasiswa dapat memahami proses dalam penyelesaian contoh-contoh permasalahan dan menciptakan suasana akademik dalam proses pembelajaran. Kegaiatan Tutorial dilaksanakan dalam durasi 50% jam kegaiatan perkuliahan tatap muka per pekan dari bobot SKS mata kuliah.

Setelah mengikuti kelas Tutorial Fisika Dasar 2 ini diharapkan mampu menguasai pengetahuan dasar listrik statis (muatan dan medan listrik, hukum Gauss, potensial listrik, kapasitansi, dan dielektrik), gaya gerak listrik, arus listrik, hukum Ohm, resistivitas, hukum-hukum Kirchoff dan penerapannya pada lingkar arus searah. Kemagnetan (gejala kemagnetan, sumber-sumber medan magnet). Elektromagnetik (induksi elektromagnetik dan hukum Faraday, induktansi, penyimpanan energi dalam medan magnet, osilasi elektromagnetik, lingkar arus bolak-balik). Gelombang elektromagnetik, interferensi dan difraksi.

Selamat belajar dan semoga ada manfaatnya ya

#BelajarBarengDita

Комментарии

Информация по комментариям в разработке