MAKIN MIRIP SCOOPY, HARGA BEDA HAMPIR Rp 3 JUTA..!!! HONDA GENIO 2023 l Otomotif TV

Описание к видео MAKIN MIRIP SCOOPY, HARGA BEDA HAMPIR Rp 3 JUTA..!!! HONDA GENIO 2023 l Otomotif TV

Ini adalah Honda Genio versi 2023 yang baru saja dirilis PT Astra Honda Motor (AHM) akhir Juli 2023. Perubahannya? Hanya warna saja, sedang spesifikasinya masih merujuk pada Honda Genio versi terakhir yang rilis 2022 silam,

Totalnya ada 6 pilihan warna dari dua varian Honda Genio 2023, CBS dan CBS-ISS. Genio CBS mendapat pilihan warna Radiant Silver Black, Radiant Red Black dan Radiant Black.

Sedang Honda Genio CBS-ISS mendapat warna Fabulous Matte Green, Fabulous Matte Blue dana Fabulous Matte Black, ketiganya hadir dengan striping retro dan jok warna coklat.

Nah khusus warna Fabulous Matte Green jadi makin mirip Honda Scoopy tipe Prestige ya. Warnanya sama-sama hijau dof dan pakai jok warna cokelat. Rodanya juga sudah sama 12 inci juga kan! Meski mirip perbedaan harga Scoopy dan Genio lumayan jauh, terpaut hampir Rp 3 jutaan.

Oiya, dari segi harga rupanya naik tipis, tapi masih di bawah Rp 20 juta, tipe CBS dibanderol Rp 19.110.000, sementara CBS-ISS Rp 19.730.000, keduanya harga on the road (OTR) DKI Jakarta.

Sedang spek teknisnya sama saja. Mesin masih mengandalkan mesin 110cc SOHC eSP (enhanced Smart Power) PGM-FI generasi terakhir. Mesin eSP ini dilengkapi dengan ACG starter dengan opsi ISS (Idling Stop System).

Dengan klaim tenaga maksimal sebesar 8,9 dk @7.500 rpm dan torsi 9,3 Nm @5.500 rpm. Klaim konsumsi bensin dari AHM diyakini bisa mencapai 59 km/liter. Sedang hasil test OTOMOTIF untuk harian bisa 50 km/liter. Wow irit banget ya!

#hondagenio #genio #scoopy #hondascoopy #matic #motorbaru #genio2023

Комментарии

Информация по комментариям в разработке