Perjanjian Lama. Kitab Yosua Bab 14. Pembagian tanah Kanaan.

Описание к видео Perjanjian Lama. Kitab Yosua Bab 14. Pembagian tanah Kanaan.

SECANGKIR TEH PAGI☕
Rabu, 21 Agustus 2014
-----------------------
Penantian Yang Panjang
(Yosua 14)

Kini sudah empat puluh lima tahun lamanya, sejak diucapkan Tuhan firman itu kepada Musa dan selama itu orang Israel mengembara di padang gurun. Jadi sekarang, telah berumur delapan puluh lima tahun aku hari ini (TB Yos 14:10b)

Kaleb berusia 40 tahun ketika disuruh Musa mengintai tanah Kanaan dan membawa kabar sejujur-jujurnya. Baru kemudian diusianya yang ke 85 tahun ia mendapatkan tanah Hebron seperti yang dijanjikan Tuhan kepadanya melalui Musa. Ia mendapatkan tanah itu karena tetap mengikuti Tuhan dengan sepenuh hati (Yos 14:6-15)

Abraham menunggu 25 tahun untuk mendapatkan keturunan dan Kaleb lebih lama lagi, ia harus menunggu 45 tahun baru mendapatkan tanah pusaka. Maka hendaklah kita pun tetap setia dan sabar, bila masih dalam penantian penggenapan janji Tuhan. Bukankah selama menunggu itu Tuhan menyertai kita?

Sebab kamu memerlukan ketekunan, supaya sesudah kamu melakukan kehendak Allah, kamu memperoleh apa yang dijanjikan itu (TB Ibr 10:36) - (rku)

ShareLoveNoHate🫰
#JanganLupaBahagia💕

Комментарии

Информация по комментариям в разработке