Sulistyo-Menak Koncar

Описание к видео Sulistyo-Menak Koncar

Adipati Menak Koncar yang memerintah di Lamajang (sekarang: Lumajang), adalah salah satu senapati Majapahit. Menak Koncar diriwayatkan memerintah Lumajang pada 1312 M . Tarian ini menggambarkan situasi batin Adipati Menak Koncar yang sebenarnya pesolek, ketika diangkat sebagai senapati untuk menghadapi Adipati Menak Jingga di Blambangan. Dia ragu-ragu akan kemampuannya, karena Adipati Menak Jingga memang terkenal sakti. Selain kondisi keraguan tersebut, sebetulnya dia Juga tengah jatuh cinta pada Dewi Satiti.
Tari Menak Koncar berkembang pada zaman Kanjeng Gusti Pangeran Arya Adipati Mangkunagoro VII (1916-1944), yang digubah oleh Nyai Bei Mintoraras, abdi dalem penari Langen Praja Pura Mangkunegaran Surakarta.

Penari: Sulistyo Tirtokusumo. Lahir di Solo, 6 Juli 1953. Belajar menari kepada RM Wignyohambegso, Raden Tumenggung Kusumo Kesowo, R.Ay Laksminto Rukmi dan Ngaliman Tjondropangrawit. Di Solo aktif di Pawiyatan Kabudayan Kraton Surakarta dan penari Rama di Sendratari Ramayana Candi Prambanan.Kemudian bermukim di Jakarta dan bergabung sebagai penari di Jaya Budaya, Padneçwara dan Pelangi Nusantara Taman Mini Indonesia Indah. Selain menari, pemah pula menjabat sebagai Direktur Kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa di Departemen Kebudayaan dan Pariwisata, serta Direktur Pembinaan Kesenian dan Perfileman, di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Комментарии

Информация по комментариям в разработке