Video Detik-detik Jembatan Lama Kambaniru Sumba Timur, Roboh Diterjang Banjir Bandang

Описание к видео Video Detik-detik Jembatan Lama Kambaniru Sumba Timur, Roboh Diterjang Banjir Bandang

TRIBUN-VIDEO.COM - Jembatan Ahmad Yani atau dikenal warga sebagai jembatan lama Kambaniru di Kabupaten Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) ambruk diterjang banjir bandang, Minggu (4/4/2021) sore waktu setempat.

Detik-detik robohnya jembatan bersejarah tersebut terekam dalam video warga.

Jembatan lama Kambaniru di Kabupaten Sumba Timur ambruk terbawa banjir.

Jembatan ini terhempas banjir akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Sumba Timur, Minggu (4/4/2021).

Dikutip dari Pos-kupang.com, jembatan tua itu, selama ini tidak digunakan dan terbawa banjir karena diduga sudah termakan usia.

Sekretaris Dinas PUPR Kabupaten Sumba Timur, Andreas Mulla, membenarkan ambruknya jembatan tersebut.

Menurut Andreas, jembatan itu selama ini tidak lagi digunakan dan ambruk pada Minggu (4/4) petang akibat banjir di Sungai Kambaniru.

"Jembatan ini sudah lama dibangun dan diresmikan sekitar tahun 1965 lalu," kata Andreas.

Selain Jembatan lama Kambaniru ini, Jembatan penyeberangan di Bendung Kambaniru juga ambruk terhempas banjir.

"Jembatan gantung di Bendung Kambaniru ambruk lada bangian kanan," katanya.

Akibat patahnya jembatan penyeberangan di bendungan itu, maka akses warga juga terputus.

Sementara itu dengan adanya luapan Bendung Kambaniru, maka ada sejumlah warga yang terpaksa mengungsi.

Dalam video yang beredar, jembatan tua tersebut itu tak kuasa menahan derasnya banjir dari Sungai Kambaniru yang merupakan sungai terbesar di Pulau Sumba.

Hingga kini, belum ada data resmi jumlah korban jiwa maupun luka-luka. (Tribun-video.com)

Artikel ini telah tayang di pos-kupang.com dengan judul Jembatan Lama di Kambaniru, Sumba Timur Ambruk, https://kupang.tribunnews.com/2021/04....

Комментарии

Информация по комментариям в разработке