PKN - PERGELARAN JA'LAMA - BELLACOUSTIC INDONESIA

Описание к видео PKN - PERGELARAN JA'LAMA - BELLACOUSTIC INDONESIA

DIGITALISASI menyajikan dua sisi, pengaruh baik dan buruk terpampang nyata. Hanya menjadi pribadi cerdas dan berbudi pekerti luhur mampu menyebarkan dampak positif. Berpedoman wawasan budaya nusantara, khususnya Dayak Kalteng, seorang individu sudah seharusnya mampu menangkal godaan kecil seperti hoaks. Sayang seribu kali sayang, menjadi pribadi tangguh kerap terlupakan.

Melalui Pertunjukan Musik dan Tari Penyang Sangkalemu, mengingatkan kembali kepercayaan suku Dayak Kalteng bahwa kekuatan batin mampu menumbuhkan sisi baik dalam jiwa setiap manusia. Proses menjadi pribadi tangguh itulah yang disebut "penyang sangkalemu" (kekuatan batin).

Pagelaran seni musik dipadu tari disajikan musisi dan seniman Kalteng, bertujuan menyatukan perbedaan dan memupuk kebersamaan. Mengilhami warisan leluhur dan menjunjung tinggi “Penyang hinje simpei, paturung humba tamburak” atau semangat persatuan dan kesatuan.

Aksi sederhana digagas Bellacoustic Indonesia, diwujudkan dalam tari modern dipadu musik tradisional Kalimantan Tengah seperti kecapi, garantung, kangkanung, seruling, dan rebab.

Dengan aksi positif oleh generasi muda yang kreatif, menjadi landasan selalu berpikir global dan bertindak lokal (think globaly act localy).

Hai Sobat PKN, untuk memberikan masukan dan kesan seputar tayangan Pekan Kebudayaan Nasional, kamu dapat mengisi survey di http://surveypkn.id


#PKN2020
#PekanKebudayaanNasional
#IndonesiaBahagia
#PenguatanTubuhMasyarakat

Комментарии

Информация по комментариям в разработке