Review Roland EX20 Piano Preset Sound. Apakah lebih baik dari Yamaha PSR E363 dan Casio CTX 800?

Описание к видео Review Roland EX20 Piano Preset Sound. Apakah lebih baik dari Yamaha PSR E363 dan Casio CTX 800?

Roland baru saja mengeluarkan produk terbarunya yaitu Roland E-X20 yang ditujukan untuk pelajar. Ini merupakan keyboard entry levelnya Roland dengan harga 3 jutaan.
Di range harga yang sama ada Yamaha PSR E363 dan pendatang baru Casio CTX 800 dengan AIX sound. Lalu manakah yang lebih value for money?
Berikut kelebihan dan kekurangan Roland E-X20
Kelebihan:
1. Piano presetnya banyak banget. Di Yamaha seri PSR E363 hanya ada 2 yang akustik piano. (Diluar honky tonk, midi grand, digital piano)
2. Ada 4 bank memori penyimpanan style dan voice yang berguna bgt buat yang sering OT (Organ tunggal :)
3. Suara piano lebih natural. (Ini subjektif ya)
4. Sangat portable dengan 4 buah baterai AAA.
5. Ada output stereo

Kekurangan:
1. Suara style dan iringan band (accompany) masih kalah dengan Yamaha.
2. Beberapa fitur agak nanggung, contohnya:
-ada fitur split voice, tapi gak ada pengaturan untuk keras kecilnya volume split.
-ada metronome, tapi biramanya hanya 4/4. Gak bisa diubah jadi 2/4, 3/4, 6/8.

Sebetulnya sempat mau ambil Casio CTX 800, karena dia bisa rekam multi track. Tapi karena dlu sudah sempat punya Casio seri CTK 6600, jadi untuk sekarang mau nyicip entry levelnya Roland dulu :)

Jadi mana yang lebih worth it?
Yamaha PSR E363 : harga lebih murah, fitur lebih berlimpah, touch lebih enak (berdasarkan pengalaman punya PSR E333)

Roland E-X20 : suara lebih enak, preset piano lebih banyak, output bisa stereo.

Casio CTX 800 : bisa multi track recording. Untuk suara dan feeling touchnya belum bisa kasih komentar. Tapi untuk seri CTK 6600 yg lama sih oke lah. Masih dibawah Yamaha dan Roland.

Terima kasih telah menonton video ini, jika suka silahkan di like, jika bermanfaat mohon di subscribe untuk mendukung channel ini.

Комментарии

Информация по комментариям в разработке