Renungkan Tentang Lemahnya Keikhlasan Kita - Syaikh Sa'ad bin Nashir Asy-Syatri

Описание к видео Renungkan Tentang Lemahnya Keikhlasan Kita - Syaikh Sa'ad bin Nashir Asy-Syatri

Amalan yang Tercampur Riya’

1. Jika riya’ ada dalam setiap ibadah, maka itu hanya ada pada orang munafik dan orang kafir.
2. Jika ibadah dari awalnya tidak ikhlas, maka ibadahnya tidak sah dan tidak diterima.
3. Niat awal dalam ibadahnya ikhlas, namun di pertengahan ia tujukan ibadahnya pada makhluk, maka pada saat ini ibadahnya juga batal.
4. Niat awal dalam ibadahnya ikhlas, namun di pertengahan ia tambahkan dari amalan awalnya tadi kepada selain Allah –misalnya dengan ia perpanjang bacaan qur’annya dari biasanya karena ada temannya-, maka tambahannya ini yang dinilai batal. Namun niat awalnya tetap ada dan tidak batal. Inilah amalan yang tercampur riya.
5. Jika niat awalnya sudah ikhas, namun setelah ia lakukan ibadah muncul pujian dari orang lain tanpa ia cari-cari, maka ini adalah berita gembira berupa kebaikan yang disegerakan bagi orang beriman, sebagaimana telah dijelaskan sebelumnya. (Syarh Arbain Nawawi)


Bagaimana Cara Agar Ikhlas?

1. Mendalami ilmu ikhlas dan riya’.
2. Mengenal nama dan sifat Allah dan lebih mendalami tauhid.
3. Selalu memohon kepada Allah agar dimudahkan untuk ikhlas dalam setiap amalan.
4. Berpikir bahwa dunia ini akan fana.
5. Takut mati dalam keadaan su’ul khotimah (akhir yang jelek) dan takut terhadap siksa kubur.
6. Memikirkan kenikmatan surga bagi orang-orang yang berbuat ikhlas.
7. Mengingat siksa neraka bagi orang-orang yang berbuat riya’.
8. Takut akan terhapusnya amalan karena riya’.
9. Semangat dalam menyembunyikan amalan, rutin dalam melakukan shalat malam dan puasa sunnah.
10. Meninggalkan rasa tamak pada apa yang ada pada manusia.
11. Memiliki waktu untuk mengasingkan diri dan menyendiri untuk beramal.
11. Bersahabat dengan orang-orang sholih yang selalu ikhlas dalam amalannya.
12. Membaca kisah-kisah orang yang berbuat ikhlas.
13. Sering muhasabah atau introspeksi diri.
14. Mengingat bahwa setan tidak akan mengganggu orang-orang yang berusaha untuk ikhlas.
___________________________

DONASI UNTUK VIDEO DAKWAH SHAHIHFIQIH
.
Yuk dukung perjuangan tim shahihfiqih dalam memproduksi video-video fatwa ulama. Saat ini masih ada ribuan video fatwa ulama Ahlussunnah wal Jamaa’ah yang belum kami produksi. In syaa Allah kami akan berusaha terus memproduksinya. bi’idznillah.
.
INFAQ DONASI 5142659530 BSI (451) An. Bayu Yudho A
Konfirmasi klik : wa.me/6281380080074

______________________________

Web : shahihfiqih.com
Telegram : @shahihfiqih - bit.ly/1S3K8sW
Instagram : Instagram.com/ShahihFiqih
Youtube :    / shahihfiqih  
Twitter : twitter.com/shahihfiqih
Facebook : facebook.com/shahihfiqih

Renungkan Tentang Lemahnya Keikhlasan Kita - Syaikh Sa'ad bin Nashir Asy-Syatri #nasehatulama

Комментарии

Информация по комментариям в разработке