LEBARAN ADAT ALA WETU TELU MASYARAKAT ADAT BAYAN | Jelajah Lombok

Описание к видео LEBARAN ADAT ALA WETU TELU MASYARAKAT ADAT BAYAN | Jelajah Lombok

Lombok disebut juga Kota Seribu Masjid. Mayoritas penduduk di pulau ini beragama Islam. Perpaduan pariwisata dan agama yang harmonis membuat Lombok memperoleh penghargaan sebagai The Worlds Best Halal dan The Worlds Best Halal Honeymoon 2015 di Dubai, Uni Emirat Arab. Pulau Lombok menyimpan banyak pesona wisata nan menarik. Mulai dari alam, budaya, hingga keagamaan. Sebagian besar orang yang enggan mengunjungi Pulau Lombok menganggap bahwa pulau ini biasa saja. Faktanya terdapat banyak hal yang menarik tentang pulau mungil nan elok ini. Apa saja fakta menarik tersebut?

Seperti halnya lebaran syariat secara nasional di kenal dengan Idul Fitri dan Idul Adha. Di Bayan Kabupaten Lombok Utara Provinsi Nusa Tenggara Barat, memiliki tradisi lebaran adat yang hingga kini masih dijalani dan diyakini masyarakat tradisional Bayan. Lebaran di Bayan Lombok Utara juga memiliki esensi atau nilai yang sama dengan lebaran yang lazim dilaksanakn oleh umat Islam kebanyakan di negeri ini, hanya saja digelar tiga hari setelah perayaan lebaran syariat.

#lombok #jelajahlombok #lebaranadat #bayan

Комментарии

Информация по комментариям в разработке