CEK LANGSUNG BEJI RSI MARKANDEYA DAN CANDI HINDU CANDI AGUNG GUMUK KANCIL DI GUNUNG RAUNG JATIM

Описание к видео CEK LANGSUNG BEJI RSI MARKANDEYA DAN CANDI HINDU CANDI AGUNG GUMUK KANCIL DI GUNUNG RAUNG JATIM

Gunung Raung merupakan kawasan suci dimana di daerah sekitarnya ditemukan berbagai macam peninggalan suci Rsi Markendya, seperti arca dan prasasti kuno. Di daerah ini juga terdapat Candi Agung Gumuk Kancil yang dahulu merupakan pesraman Maharesi Markendya. Candi Agung Gumuk Kancil memang tidak terlalu dikenal, layaknya Pure lain yang berada di daerah Jawa Timur seperti Pure Blambangan atau Pure Semeru. Namun jika dilihat dari segi historis, Candi ini memiliki arti yang sangat penting, serta merupakan asal usul umat Hindu yang ada di Bali sekarang.  

Dalam lontar Markendya Porana juga disebutkan bahwa Sanghyoge Rsi Markendya berasal dari tanah India. Dari India Rsi Markendya menuju tanah Jawa, dwipa membangun pasraman di Gunung Rawang yang kini dikenal dengan nama Gunung Raung di daerah Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur. Karena itu para pengikut sang Rsi biasa menyebutnya dengan nama  Batara Giri Rawang karena keluwihan Sang Rsi.

#gunungraung
#candiagunggumukkancil
#jawatimur
#rsimarkandeya
#mataairsumberbeji

Комментарии

Информация по комментариям в разработке