Pendakian Gunung Prau via Patak Banteng | Menjajal Trek Baru yang Landai dan Santai | FULL

Описание к видео Pendakian Gunung Prau via Patak Banteng | Menjajal Trek Baru yang Landai dan Santai | FULL

Pendakian Gunung Prau via Patak Banteng Baru

Prau via Patak Banteng merupakan jalur pendakian Gunung Prau yang paling populer.
Jalur Patak Banteng cukup terkenal dengan treknya yg sangat menanjak. Tapi belakangan, dibangun jalur baru yang dikatakan lebih landai dari jalur sebelumnya. Benarkah jalur baru ini lebih landai? Langsung aja cek di video ini.
Berikut rangkuman perjalanannya:

Berikut rangkuman perjalanannya:
Estimasi Biaya dari Cianjur
1. Cianjur (Terminal Rawabango) - Wonosobo (Terminal Mendolo) : 190rb (Bus Budiman - dapat 1 kupon makan)
2. Terminal Mendolo - Basecamp Patak Banteng : 25rb (bus kecil)
3. Simaksi : 25rb
6. Basecamp - Terminal Mendolo : 25rb (bus kecil)
7. Terminal Mendolo - Cileunyi : 150rb (Bus Budiman - dapat 1 kupon makan)
8. Cileunyi - Cianjur : 40rb (Bus karunia bakti atau doa ibu)
Total 455rb

Estimasi Biaya dari Bandung
1. Bandung (Terminal Cicaheum/Rancaekek) - Wonosobo (Terminal Mendolo) : 150rb (Bus Budiman - dapat 1 kupon makan)
2. Terminal Mendolo - Cileunyi/Cicaheum : 150rb (Bus Budiman - dapat 1 kupon makan)
Dari Terminal Mendolo sampai basecamp, mendaki, dan kembali ke Terminal Mendolo kurang lebih sama seperti di atas.
Total 375rb

Rute Pendakian dan Estimasi Waktu Tempuh
1. Basecamp - Ujung Jalan Tangga : ±5 menit
2. Ujung Jalan Tangga - Pos 1 : 10 menit
3. Pos 1 - Pos 2 : ±20 menit
4. Pos 2 - Sumber Air : ±15 menit
5. Sumber Air - Galaran : ±10 menit
6. ⁠Galaran - Jampangan : ±15 menit
7. ⁠jampangan - Pos 3 : ±15 menit
8. ⁠Pos 3 - Camp Area 1 : ±5 menit
9. ⁠Camp Area 1 - Sunrise Camp : ±15 menit
Total ±120 menit = ± 2 jam

Informasi Lain
1. Di Camp Area Gunung Prau tidak terdapat sumber air. Jadi disarankan membawa air lebih banyak dari bawah. Ataupun bisa mengisi air di sumber air terakhir dengan nenyediakan botol kosong dari bawah. Tapi perlu dipertimbangkan juga dengan cuaca, khawatir kering.
2. Jika dalam keadaan badai, hindari mendirikan tenda di daerah yg sangat terbuka dan dengan posisi paling tinggi. Karena angin akan langsung menghantam tenda dan khawatir terkena petir langsung. Jika memungkinkan, dirikan tenda di daerah yang rimbun (agar angin lebih terhalau). Jika tidak, usahakan di tempat yg agak tertutup oleh dataran yg lebih tinggi.
3. Terdapat beberapa warung (kami hitung ada 3 warung). Posisi warung yang terakhir ada persis di bawah Pos 2. Setelah itu tidak ada warung lagi.
4. Siapkan fotocopy identitas diri jika memungkinkan. Jika tidak, basecamp menyediakan fasilitas untuk fotocopy identitas (untuk harga kami kurang tau).
5. Terdapat ojek yang mengantar dari Basecamp sampai Pos 1, begitupun sebaliknya.

Follow Medsos Saya:
https://instagram.com/n.r.ghiffariahm...

Mari bantu perkembangan channel ini dengan cara donasi melalui link di bawah:
https://saweria.co/shelteripey

Terima kasih.

#pendakiangunung #prau #prauviapatakbanteng #gunungprau #solohiking #2565 #hiking #gunung

Комментарии

Информация по комментариям в разработке