KAJIAN ISLAM & SAINS || Eps.22 HADIST - HADIST ILMU PENGETAHUAN|| Bersama Bapak AGUS MUSTOFA

Описание к видео KAJIAN ISLAM & SAINS || Eps.22 HADIST - HADIST ILMU PENGETAHUAN|| Bersama Bapak AGUS MUSTOFA

HADIST-HADIST ILMU PENGETAHUAN
Peranan Hadist Sebagai Penjelas Al-Qur’an

Hadist-hadist itu berperan & bermanfaat untuk menjelaskan isi kandungan al-Quran AlKarim, hal ini karena Al-qur’an sebagai sumber hukum utama sedangkan hadist merupakan sumber hukum kedua. Seharusnya, hadist-hadist itu berposisi menjelaskan seluruh isi Al-qur’an. Namun sayangnya, hanya seper-tiga isi Al-Qur’an yang ada penjelasannya. Sehingga dikatakan hadist itu berfungsi sebagai adendum atau sumber-sekunder yang bersifat menjelaskan isi Al-Qur’an. Kita dalam Tausiah dan Diskusi kali ini akan membahas keterkaitan antara HADIST dan ILMU PENGETAHUAN.
Hal yang amat perlu diingat tentang pokok-pokok kandungan alQuran adalah Pertama: yang paling besar berisi keTauhidan (yakni informasi tentang keberadaan, keMahaKuasaan, keAgungan Tuhan dan keBesaran Tuhan). Konten ini terdiri dari 3000+ ayat. Hal ini dikarenakan ketauhidan itu merupakan fondasi atau dasar ke-beragama-an kita hamba Tuhan. Berikutnya kandungan Kedua: yang bersifat sebagai badan atau pilar adalah Ilmu Pengetahuan yang terdiri dari 800+ ayat dalam Al-qur’an. Di sini tampak jelas bahwa keberagamaan itu harus memahami ilmu pengetahuan, yang selanjutnya dipergunakan oleh manusia untuk mengenal Tuhan-nya. Bahagian Ke-tiga: isi Al-Qur’an yang bersifat sebagai Atap dari kandungan alQuran: ia adalah Fiqhi peribadatan (terdiri dari sekitar 150 ayat). Yang terakhir:
Ke-empat: sebagai sisanya (kandungan pelengkap), adalah berisi keterangan tentang sejarah, akhlak, sosial, politik, ekonomi, dan semua muamalah. Sehingga disimpulkan bahwa pemahaman seseorang untuk ber-Agama itu seharusnya: utuh, complete, holistik, komperhensif, atau kafah (lengkap).
Selamat menyimak Tausiah Hari ini.

Комментарии

Информация по комментариям в разработке