Kata Tanya (Pengertian dan Jenis Kata Tanya, Contoh Kalimat Tanya.

Описание к видео Kata Tanya (Pengertian dan Jenis Kata Tanya, Contoh Kalimat Tanya.

Merupakan video pembelajaran B. Indonesia untuk SD. Menjelaskan tentang pengertian kata tanya, jenis jenis kata tanya, fungsi kata tanya, dan contoh kalimat tanya dengan menggunakan kata tanya. ada juga latihan membuat kata tanya berdasarkan gambar dan melengkapi kalimat tanya dengan menggunakan kata tanya.
Pengertian kata tanya adalah kata yang dipakai dalam kalimat tanya untuk menanyakan sesuatu.
Adapun jenis kata tanya diantaranya:
Apa
Siapa
Kapan
Dimana
Berapa
Bagaimana
Mengapa

Fungsi kata tanya diantaranya:

Apa
Kata tanya apa berfungsi untuk menanyakan sesuatu baik berupa keadaan atau perbuatan yang berkaitan dengan isi atau inti bahasan.

Siapa
Kata tanya siapa berfungsi untuk menanyakan pelaku (orang).

Dimana
Kata tanya dimana berfungsi untuk menanyakan tempat suatu peristiwa berlangsung.

Kapan
Kata tanya kapan berfungsi untuk menanyakan waktu peristiwa terjadinya sesuatu.

Mengapa
Kata tanya mengapa berfungsi untuk menanyakan alasan atau sebab sebuah peristiwa terjadi.

Bagaimana
Kata tanya bagaimana berfungsi sebagai kata yang menanyakan cara atau proses sebuah peristiwa berlangsung, serta untuk menanyakan keadaan atau kejelasan satu hal.

Berapa
Kata tanya berapa fungsinya untuk menanyakan banyak, jumlah, atau satuan.

#gurusdyodarci#bahasaindonesia#sd

Комментарии

Информация по комментариям в разработке