Asal Muasal Danau Ranau - Sumatera Selatan

Описание к видео Asal Muasal Danau Ranau - Sumatera Selatan

Asal Muasal Danau Ranau - Sumatera Selatan
Mang dayat Episode

Muasal danau ranau dari Legenda terdapat 3 versi yang kesmuanya memiliki kesamaan cerito bahwa di danau ranau terdapat pohon ara raksasa dan jugo cerita kehadiran burung raksasa, versi pertama bahwa konon masyarakat sekitar mengalami kesulitan air bersih, yang kemudian mendapatkan kabar untuk mendapatkan air bersih warga harus menebai pohon Ara tersebut, kemudian warga berbondong-bondong mendatangi pohon ara tersebut, namun warga kebingungan bagaimana cara menebang pohon raksasa ini, Alkisah, sampai akhirnya ditengah kebingungan itu muncullah seekor burung hinggap diatas puncak pohon ara yang memberikan petunjuk, jika ingin menebang pohon ini, mereka harus memiliki alat bentuknya mirip dengan kaki manusia. Akhirnya, warga bergotong royong membuat alat dari batu menggunakan gagang dari kayu. Setelah berbulan-bulan akhirnya pohon ara raksasa kemudian tumbang. dari lubang bekas pohon ara itulah mengeluarkan air dan akhirnya meluas hingga membentuk Danau. Sedangkan, batu, tanah dan pohon ara melintang besar akibat serpihan dari tumbangnya pohon ara menjadi bukit ada sekeliling Danau Ranau dan satu diantaranya adalah Gunung Seminung. Sedangkan, untuk air panas kini menjadi lokasi pemandian wisatawan dipercaya terbentuk akibat amarah mahluk halus yang mengetahui pohon ara dirobohkan warga. Sehingga mahluk halus penghuni Gunung Pesagi meludahi Danau hingga akhir membuat sebagian air di Danau Ranau berubah menjadi panas
Versi kedua bahwa diatas pohon ara raksasa ini terdapat habitat burung raksasa, namun tanah di sekitar pohon ara ini sangat subur, sehingga dimanfaatkan masyarakat untuk bercocok tanam, waktu ke waktu areal lading semakin luas dan semakin dekat dengan pohon ara ini, akhirnya banyak anak-anak bermain dan menjahili habitat burung raksasa ini. Hal yang telah dilakukan anak – anak penduduk mengundang amarah dari burung raksasa. Sehingga burung raksasa pun menyerang semua orang yang berada di dekat pohon. Karena hal tersebut berbahaya, para penduduk dan Ketua adat berniat untuk mengusir burung besar dengan menebang pohon hara. Pada akhirnya burung besar pun berhasil diusir oleh Ketua adat, sebab para penduduk tidak mempunyai kekuatan seperti Ketua adat. Lalu mereka pun menebang hampir seluruh pohon reranau dan pohon hara. Tetapi setelah ditebang, pohon tersebut mengeluarkan mata air dengan tanpa henti. Hingga pada akhirnya air dari pohon menggenangi area rawa dan sekitarnya. Kemudian terbentuklah sebuah danau
Untuk muasal danau ranau versi ke 3 mengyangkut Phuyang dari suku ranau Yaitu Phuyang singajuru, Phuyang singajuru adalah orang pertama dari suku ranau yang datang ke danau ranau, namun sudah dihuni oleh suku abung
Inilah 3 versi yang mang dayat dapatkan, dan tidak menutup kemungkinan aka nada beberapa versi lainnya, hal ini dikarenakan luasan danau ranau yang secara terpisah akan berkembang suatu kebudayaan dan cerita tutur dalam masyarakat, inilah kekayaan budaya dari sumatera selatan bahwa latar banyaknya cerita tutur menjadi symbol persatuan dalam keberagaman di sumatera


Info Kontak Mang Dayat
instagram mangdayat,palembang
  / mangdayat.palembang  

Mang Dayat Adalah Channel asli wong Palembang yang pertama kali mengangkat Dakwah, Sejarag, budaya dan Pariwisata kota Palembang khususnya dan sumatera Umumnya dengan khas menggunakan bahasa lokal Palembang sehari-hari, namun dikarenakan bahasa Palembang mudah dimengerti dan mirip dengan bahasa indonesia maka tetap dapat dinikmati masayarakat se Indonesia

#palembang #wisatapalembang #sejarahpalembang #mangdayat #sumsel #sumateraselatan #sejarah #budaya #wisata #ulamapalembang #mangdayatpalembang #tempodulu #jamandulu #indonesia #sumatera

Комментарии

Информация по комментариям в разработке