Latar Belakang, Tujuan, dan Manfaat " Workshop Pengolahan Pakan Ternak Complete Feed Block "

Описание к видео Latar Belakang, Tujuan, dan Manfaat " Workshop Pengolahan Pakan Ternak Complete Feed Block "

Diawali dari perlombaan "Teknologi Inovasi Tepat Guna Pakan Ternak" tingkat Provinsi Jawa Barat tahun 2019, yang dimenangkan oleh PPL Dinas Pertanian Kabupaten Bandung, yaitu saudara Ir. Enjang Gunawan, maka Dinas Pertanian Kabupaten Bandung berinisiatif untuk mengaplikasikan kemenangan ini, yaitu teknologi Complete Feed Block, di masyarakat dalam bentuk Workshop Pengolahan Pakan Ternak.
Teknologi ini mempunyai beragam manfaat yang tentunya akan sangat membantu masyarakat peternak di Indonesia khususnya di Kabupaten Bandung dalam meningkatkan produktifitas dan kesejahteraan masyarakat. Terutama dalam situasi saat ini dimana pakan ternak semakin sulit untuk ditemukan.
Untuk lebih jelasnya, mari kita dengarkan penjelasan dari Bapak Ir. Hera Hendrawan, Kepala Bidang Peternakan Dinas Pertanian Kabupaten Bandung, untuk mengenal dan mengambil manfaat dari Workshop Pengolahan Pakan Ternak Complete Feed Block ini.

Комментарии

Информация по комментариям в разработке