TOP 3 Jebakan catur hitam mematikan - Menghancurkan Pembukaan Catur Italia

Описание к видео TOP 3 Jebakan catur hitam mematikan - Menghancurkan Pembukaan Catur Italia

Pembukaan Giuoco Piano atau juga dikenal dengan nama pembukaan italia adalah salah satu pembukaan yang paling populer terutama di kalangan orang yang masih baru mengenal catur. Pada awal saya mengenal dunia catur, pembukaan ini merupakan pembukaan yang paling sering saya mainkan bersama dengan teman-teman saya.

Pembukaan ini telah ada sejak abad ke-15 dan masih sering digunakan sampai saat ini. Nama Giuoco Piano sendiri berarti tenang atau dingin, yang sangat kontras dengan permainan catur saat itu yang cenderung bermain gambit dengan banyak varian-variannya. Meskipun demikian, nama ini bisa dikatakan menyesatkan karena pembukaan ini bisa bertransposisi menjadi pembukaan yang sangat tajam tergantung dari karakter dan gaya bermain orang yang memainkannya.

Apabila pemegang buah putih memiliki karakter petarung, maka ia bisa memilih Moeler attack, mencoba untuk menghancurkan petak pusat. Apabila putih lebih suka untuk melakukan manufer dan mencari posisi yang kokoh, maka ia bisa memilih untuk melangkah d3 dan c3 dan menunda melakukan langkah yang agresif sampai babak permainan tengah (middle game).

Banyak dari pemain catur hebat dunia terkadang memilih menggunakan pembukaan ini, antara lain Vladimir Kramnik, Boris Gelfand, vassily Ivanchuk, bahkan Garry Kasparov. Dan beberapa orang Master seperti Kurdin menggunakan pembukaan ini dengan rutin.
Lalu bagaimana cara menghancurkan pembukaan catur italia yg cukup agresif ini. Simak 3 varian jebakan catur hitam mematikan ini. Pelajari tiap langkahnya, terutama di awal pembukaan catur. Pahami fariasi dan pola serangannya. Dan lakukan latihan dalam setiap permainan catur sobat secara berulang. Di jamin bagi lawan yg masih menggunakan pembukaan italia ini akan mudah sobat hancurkan pertahanannya. Selamat belajar !

Lihat juga video jebakan catur mematikan dan pembukaan catur lainnya hanya di channel catur gila
#jebakancaturhitammematikan
#jebakancaturhitam
#jebakancaturmematikan
#jebakancatur
#jebakancatutterbaruhitamematikan
#procaturjebakanmematikansihitam
#pembukaancaturgiuocopiano
#pembukaancaturitalia
#menghancurkanpembukaancaturitalia
#VladimirKramnik
#ivanchuck
#garrykasparov
#GiuocoPiano
#italiangame
#caturgila

Комментарии

Информация по комментариям в разработке