Kenapa Djoko Tjandra Bisa Rekam E-KTP Sebelum Kelurahan Buka? - AIMAN (Bag 2)

Описание к видео Kenapa Djoko Tjandra Bisa Rekam E-KTP Sebelum Kelurahan Buka? - AIMAN (Bag 2)

Kemunculan Djoko Tjandra alias “Joker” buron kasus pengalihan hak tagih (cessie) Bank Bali senilai 940 miliar rupiah, setelah lebih dari satu dekade menjadi buron menuai kontroversi. Bagaimana tidak ? kemunculannya diwarnai dengan kejanggalan, mulai dari lolos imigrasi masuk Indonesia hingga dapat membuat KTP Elektronik dengan cepat, bahkan datang sendiri ke Pengadilan Negeri untuk mengajukan permohonan Peninjauan Kembali. Sakti luar biasa ! Umumnya Kelurahan melayani pembuatan KTP pukul 7:30 pagi namun Pukul 7:10 pagi Djoko Tjandra beserta Pengacara Anita Kolopaking datang dan langsung dilayani. Anita sempat menelpon Lurah Grogol Selatan Asep Subhan pada saat pembuatan KTP. Hal itulah yang membuat Lurah Grogol Selatan, Asep Subhan terlibat saat proses pembuatan KTP, hal ini di konfirmasi dari laporan investigasi Inspektorat DKI Jakarta, alhasil Lurah Grogol Selatan, Asep Subhan kini dinonaktifkan dari jabatannya.
Perjalanan kasus korupsi Djoko Tjandra berhembus di tahun 2000, Ia terlibat korupsi pengalihan hak tagih alias cessie Bank Bali yang merugikan negara Rp 940 Miliar. Namun Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan saat itu memberi vonis bebas joker alasannya cessie bukan perbuatan pidana melainkan urusan perdata, Jaksa pun lantas mengajukan PK (Peninjauan Kembali). Belakangan diungkapkan Menteri Hukum dan Ham Yasonna Laoly, bahwa Joker tak lagi jadi buronan karena Kepolisian Internasional telah mencabutnya. Hal ini diungkapkan dampak dari Kejaksaan Agung yang tak memperpanjang surat permintaan DPO atas nama Djoko. Hingga saat ini entah dimana jejak persembunyian “Joker”, benarkah di Malaysia? Kediaman Djoko Tjandra di kawasan Simprug Jakarta Selatan pun terlihat sepi hanya ada pegawainya dan tampak sedang di renovasi. Simak penelusuran ke rumah pribadi Djoko Tjandra di kawasan Simprug Jakarta Selatan dalam tayangan AIMAN episode Misteri Buronan Setengah Triliun bagian dua berikut ini.

Комментарии

Информация по комментариям в разработке