PERTANIAN BERKELANJUTAN

Описание к видео PERTANIAN BERKELANJUTAN

Pertanian berkelanjutan (sustainable agriculture) merupakan implementasi dari konsep pembangunan berkelanjutan (sustainable development) pada sektor pertanian.

Konsep berkelanjutan bertumpu pada tiga pilar, yaitu :
Ekonomi, berorietasi pada tingkat efisiensi ekonomi, dan daya saing juga besaran dan pertumbuhan nilai termasuk dalam hal keuntungan yang didapat.
Sosial, berorietasi pada kesejahteraan yang dicerminkan pada kehidupan sosial yang harmonis
Ekologi, berorietasi pada terpeliharanya keragaman keanekaragaman hayati dan daya fleksibel atau sumberdaya genetik, sumberdaya air dan agroklimat, sumberdaya tanah, serta kesehatan dan kenyamanan lingkungan.

Pembangunan pertanian berkelanjutan, bertujuan untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat tani secara luas, melalui peningkatan produksi pertanian secara seimbang, dengan memperhatikan daya dukung ekosistem, sehingga keberlanjutan produksi dapat terus dipertahankan dalam jangka panjang, dengan meminimalkan terjadinya kerusakan lingkungan.

Ayooo terapkan pertanian berkelanjutan, agar swasembada pangan bisa terus dipertahankan.

Комментарии

Информация по комментариям в разработке