Katakese Singkat Mengenal Syahadat Iman Katolik

Описание к видео Katakese Singkat Mengenal Syahadat Iman Katolik

Mengenal Syahadat Iman Katolik

Credo atau "Aku Pecaya" adalah syahadat iman yang memuat pokok-pokok iman kapercayaan orang Katolik.

Syahadat iman ini dirumuskan oleh Gereja, lewat konsili-konsili pada waktu itu (abad I-V).

Syahadat Para Rasul atau syahadat singkat sudah ada sejak abad ke II. Syahadat Singkat/Syahadat para rasul ini kita ucapkan pada saat perayaan Ekaristi pada hari Minggu/hari raya dan dalam Doa Rosario.

Kita juga mengenal syahadat panjang, Syahadat ini resminya disebut Syahadat Nicea-Konstatinopel.

Credo—dari bahasa Latin—terjemahannya adalah: “Aku percaya”. Bagi umat Katolik, Credo adalah ringkasan pernyataan pengakuan iman Kristiani. Dalam Credo, disebutkan kisah keselamatan secara ringkas, seperti yang dikhotbahkan Rasul Petrus di hari Pentakosta. Yaitu bahwa Allah menyelamatkan melalui Yesus Putra-Nya yang wafat, bangkit, naik ke Surga dan mengutus Roh Kudus-Nya (lih Kis 2:22-33).

Ringkasan kisah keselamatan ini menjadi standar khotbah para Rasul, dan di masa sesudah mereka. Para Bapa Gereja menyebut ringkasan ini sebagai “ketentuan iman/ regula fidei.” Selanjutnya, dalam sejarah Gereja, ada berbagai macam bentuk Credo, tetapi umumnya menyatakan bahwa Allah itu satu, Allah mengambil rupa manusia dalam Yesus Kristus, Kristus telah wafat, bangkit, dimuliakan dan akan datang kembali. Dengan demikian, Credo menyatakan karya Allah yang memuncak dalam Kristus.

Kegunaan Credo adalah:
1. Untuk meneguhkan ikatan perjanjian kita dengan Allah, yaitu kita sebagai umat- Nya, dan
Allah sebagai Tuhan kita.
2. Mempersatukan kita semua yang mengimani Kristus.
3. mempersatukan iman kita dengan iman para rasul.
4. Pernyataan Credo tak hanya merupakan pernyataan bersama, tetapi juga pernyataan
pribadi, yang membantu kita secara pribadi untuk semakin mengenal Allah dan
kebenaran-Nya, agar kita dapat semakin mengasihi-Nya.

Комментарии

Информация по комментариям в разработке