PELATIHAN AGRIBISNIS TERNAK DOMBA 2024

Описание к видео PELATIHAN AGRIBISNIS TERNAK DOMBA 2024

Kinerja Balai Pengembangan Perbibitan Ternak Domba dan Kambing (BPPTDK) Margawati, Garut akan terus diperkuat sebagai pusat sumber bibit domba Garut dan Priangan berkualitas.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Jawa Barat mengatakan BPPTDK Margawati Garut sudah sejak lama berkontribusi mendukung program nasional dan Jawa Barat dalam upaya penyediaan bibit ternak domba unggul melalui kegiatan pemuliaan dan uji performan ternak domba.

Balai ini sebagai lokasi pelaksanaan kegiatan pelestarian domba Garut sebagai sumber daya genetik Jawa Barat.

Balai Margawati ini berperan dalam mendorong peningkatan produktivitas ternak domba di Jawa Barat melalui pembinaan teknis opersional dalam penerapan teknologi ternak domba dan desiminasi teknologi peternak berupa pembuatan dedak aromatik, mineral molases blok, suplemen organik cair (soc), pupuk organik cair (poc) pada sentra ternak (kelompok peternak) domba di kabupaten/kota.

“BPPTDK juga menjadi tempat/lokasi percontohan (Farm Education) pembibitan dan pelestarian domba yang representative dalam memfasilitasi stakeholder dalam kegiatan penelitian, kaji terap, magang, pelatihan, praktek kerja lapang, studi banding, kunjungan kerja dan lain-lain.

Sementara untuk lahan yang di kelola BPPTDK Margawati seluas 53 hektare dengan rincian kebun rumput seluas 42 hektare (79,2 persen) terdiri dari lahan hijauan pakan ternak (HPT) yang produktif 17 petak 42 persen, dan terdapat 23 petak lahan dengan lokasi topografi berbukit dan curam.

#domba
#dombagarut
#dombapriangan
#margawati
@wa_endung8440

Комментарии

Информация по комментариям в разработке