Webinar: Kebijakan Nasional Pengendalian Perubahan Iklim

Описание к видео Webinar: Kebijakan Nasional Pengendalian Perubahan Iklim

Lingkungan global dan keseimbangan iklim sebagai salah satu media lingkungan pendukung peradaban manusia telah mengalami kerusakan cukup signifikan. Krisis iklim di dunia mulai dirasakan telah menyebabkan gangguan keseimbangan alam dan keutuhan ekologi sehingga membutuhkan waktu pemulihan yang cukup lama. Indonesia sebagai salah satu paru-paru dunia ikut merasakan dampak dari perubahan iklim ini. Webinar ini akan memberikan informasi tentang kebijakan dari Pemerintah Republik Indonesia dalam mengendalikan perubahan iklim serta pelaksanaan mitigasi perubahan iklim, serta strategi adaptasi perubahan iklim di bidang pertanian sebagai salah sektor utama penggerak perekonomian nasional.

Webinar Series #4 bertemakan "Perubahan Iklim di Indonesia: Kondisi Terkini dan Solusi" oleh Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan IPB, diharapkan dapat membantu pemerintah dalam menyosialisasikan dan mendukung kebijakan tersebut untuk menentukan cara-cara yang efektif untuk menahan laju perubahan iklim terhadap ancaman kerusakan lingkungan.


Webinar Series #4 Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan IPB menghadirkan:

1. Novia Widyaningtyas, SHut, MSc (Sekretarit Direktorat Jenderal Pengendalan Perubahan Iklim, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan): Kebijakan Nasional Pengendalian Perubahan Iklim (   • Webinar: Kebijakan Nasional Pengendal...  );

2. Ir. Emma Rachmawaty, MSc (Direktur Mitigasi Perubahan Iklim, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan): Kebijakan dan Pelaksanaan Mitigasi Perubahan Iklim (   • Webinar: Kebijakan dan Pelaksanaan Mi...  ); dan

3. Dr. Chusnul Arif, STP, MSi (Sekretaris Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan, IPB): Strategi Adaptasi Perubahan Iklim di Bidang Pertanian (   • Webinar: Strategi Adaptasi Perubahan ...  ).

Serta dimoderatori oleh Andik Pribadi, STP, MSc (Dosen Divisi Teknik Lingkungan, Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan, IPB).


Webinar ini diselenggarakan pada:
1. Hari, tanggal: Jumat, 17 Juli 2020
2. Pukul: 09.00 - 11.15 WIB

http://sil.fateta.ipb.ac.id

Комментарии

Информация по комментариям в разработке