Buruh Rokok Kota Malang Digelontor BLT Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau

Описание к видео Buruh Rokok Kota Malang Digelontor BLT Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau

SURYAMALANG.COM - Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBH CHT) kini bisa dinikmati langsung oleh para buruh rokok melalui Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang  digelontorkan Pemkot Malang di Pabrik Rokok PT Niaga Karya Bersama, Jalan Terusan Batu Bara, Kota Malang, Kamis (4/11/2021).

Di pabrik ini sebanyak 300 dari 800 buruh mendapatkan BLT sebesar Rp 500.000 per bulan yang diberikan pada bulan ke tiga, sehingga mereka menerima Rp 1.500.000.

Seorang buruh rokok, Desi (26) yang telah bekerja selama 15 tahun mengaku senang mendapatkan bantuan. "uangnya akan saya gunakan untuk membeli susu anak dan mencukupi kebutuhan lainnya," ujarnya pada Suryamalang.com.

Buruh rokok lainnya yang ditanya oleh Wali Kota Malang, Sutiaji mengatakan akan menggunakan bantuan ini untuk membayar biaya les pendidikan anaknya. "Ini baru tiga bulan, nanti akan ada bantuan lagi untuk dua bulan. Jangan bilang suaminya ya," gurau Sutiaji pada buruh rokok yang disambut gelak tawa buruh dan manajemen perusahaan rokok.

Pada wartawan Sutiaji mengatakan sebanyak 5.662 buruh rokok di 22 perusahan rokok di Kota Malang mendapatkan BLT dari DBH CHT. "Dapat bantuan lima bulan, sekarang yang diberikan untuk tiga bulan pertama. Per bulannya dapat Rp 500.000 sehingga mereka menerima Rp. 1.500.000. Sedang untuk bulan november dan desember akan diberikan di awal desember, "terangnya

Ia menambahkan total dana sekitar Rp 14 miliar yang digunakan untuk menggelontorkan BLT tersebut. "Harapannya masyarakat juga memahami Indonesia kan dalam keadaan susah, dalam keadaan susah masih memikirkan nasib rakyatnya atau warganya, melalui bantuan ini," pungkasnya

Video & reporter : Hayu Yudha Prabowo / zaq


WEBSITE:
http://surabaya.tribunnews.com/

Instagram:
  / suryaonline  

Facebook:
  / suryaonline  

#hariansurya
#suryaonline
#jawatimur
#jatim
#kotamalang
#malang
#blt
#buruhrokok
#walikotamalang
#sutiaji

Комментарии

Информация по комментариям в разработке