Kakak-Adik Tewas Membusuk di Rumah Kediri, Keduanya Sarjana, Diduga Depresi Usai Orangtua Meninggal

Описание к видео Kakak-Adik Tewas Membusuk di Rumah Kediri, Keduanya Sarjana, Diduga Depresi Usai Orangtua Meninggal

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Jasad kakak beradik ditemukan sudah membusuk di rumah yang berada di Desa Rembang, Ngadiluwih, Kediri, Jawa Timur pada Minggu (5/1/2024) lalu.

Diduga kakak beradik itu sudah lima hari yang lalu meninggal dunia tanpa tanda-tanda penganiayaan.

Dua jasad perempuan kakak beradik tersebut masing-masing berinisial FPS (45) dan YFS (44).

Penemuan itu bermula dari seorang pencari rumput yang mencium bau menyengat dari rumah mereka.

Hal itu disampaikan oleh Kapolsek Ngadiluwih, AKP Agung Saefudin.

Kedua korban hidup di rumah peninggalan orangtuanya setelah keduanya meninggal dunia beberapa tahun lalu.

Kondisi ini, menurut keluarga, memicu depresi yang berujung pada isolasi sosial.

Sepupu korban, Yuyun (47), menceritakan bahwa kedua korban memang memiliki kepribadian tertutup, terutama sejak 2019.

Kondisi ini semakin memburuk setelah kedua orang tua mereka meninggal dunia.

Menurut kerabat, mereka adalah lulusan perguruan tinggi ternama, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) dan Universitas Airlangga (Unair).

Bahkan, salah satu dari mereka pernah mendapat tawaran pekerjaan di Jakarta.

Yuyun mengatakan bahwa kakak beradik tersebut sempat dirawat di sebuah panti rehabilitasi di Lamongan selama 36 hari untuk mengatasi depresi yang mereka alami.

Setelah pulang, keduanya perlahan mulai beraktivitas normal, seperti memasak dan belanja kebutuhan sehari-hari.

Namun, dikatakan oleh Yuyun sejak sebulan terakhir mereka kembali tertutup.

Yuyun mengatakan bahwa kondisi kesehatan FPS atau sang kakak sering sakit-sakitan.

Kemudian ditambah rasa malu dan depresi akibat kehilangan orang tua yang membuat mereka semakin menutup diri.

Bahkan, saudara-saudara yang datang menjenguk sering kali tidak diterima.

Keduanya terakhir kali terlihat saat menghadiri takziah 40 hari di salah satu kerabat.

Kini, jenazah telah dibawa ke RS Bhayangkara Kediri untuk visum luar sebelum diserahkan kepada keluarga.

Pihak kepolisian memastikan tidak ada indikasi penganiayaan maupun mengakhiri hidup, namun penyelidikan lebih lanjut akan terus dilakukan.

(Tribun-Video.com/TribunMataraman.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunmataraman.com dengan judul Penjelasan Lengkap Pihak Keluarga Kakak-Adik di Ngadiluwih yang Ditemukan Meninggal Dunia.

https://mataraman.tribunnews.com/2025....
=======

Program: Viral News
Host: Sandy Yuanita
Editor Video: Januar Imani Ramadhan

#twmuanmayat #kediri

Комментарии

Информация по комментариям в разработке