Cara Memasak Ayam Rica Rica Khas Manado

Описание к видео Cara Memasak Ayam Rica Rica Khas Manado

Resep Ayam Rica Rica Manado

Cara Memasak Ayam Rica Rica Khas Manado.

Berikut ringkasan isi video
00:00 Pembukaan
00:36 Kebutuhan Bahan
03:42 Persiapan masak
05:18 Memasak ayam Rica Rica khas Manado
09:50 Plating dan penutup

Banyak versi tentang masakan ini. Namanya saja Ayam Rica Rica. Dimana "Rica" Dalam bahasa Manado berarti "cabe" (Walaupun dalam konteks lain bisa berarti "pedes" ataupun "sambel").

Jadi, Ayam rica2 ya berarti Ayam Masak Pedas.

Perkara bumbu yg dipakai sih bebas. Untuk ekstrimnya, bisa saja hanya sebatas cabe dan garam, oseng2 di wajanpun sudah masuk kriteria Ayam Rica Rica. Tapi tentu saja rasanya kurang nendang.😁

Selain itu bisa juga ditambahkan aromatik ataupun bumbu lain. Aromatik itu bisa berupa: kemangi, daun jeruk, daun kunyit, daun pandan, sereh, daun mint, lengkuas ataupun kombinasi dari bahan2 tsb di atas. TETAPI.... kalau semua aromatics dipake, maka sudah bukan bumbu rica2 lagi, tapi sudah jadi bumbu woku

Mana yang asli? Semua asli. Sepanjang TIDAK ADA KANDUNGAN DAUN SALAM, karena daun salam tidak ada dalam perbendaharaan bumbu masakan Manado.
Jika masakan sudah ada kandungan daun salam berarti sudah bukan masakan Manado lagi.

Menyoal bawang putih. Ya.. Suka suka lagi, walaupun sebagian besar orang Manado kurang sreg dengan aroma bawang putih, tetapi bawang putih ada dalam perbendaharaan bumbu masakan Manado. Kalau suka, masukin aja.

Soal ayam di goreng sebentar, yaaaa suka2 lagi. Tapi menjadi catatan bahwa ada masyarakat Minahasa (baca:Manado) yg tidak suka aroma daging/ikan fresh. Jadi, mereka menggoreng/panggang/rebus/kukus sebentar baru kemudian diolah. Itu istilahnya "kase mati darah" (Menghilangkan bau darah/bau amis).

Menyoal ada tambahan kentang - lagi2 disesuaikan dengan selera, tapi lebih ke alasan ekonomis dengan dana yang sangat terbatas.

Jadi intinya: Ayam rica rica "pakem" (pinjam istilah org Jawa) nya longgar. Beda dengan ayam woku yg "pakem" nya ketat karena bumbunya ada aturannya.

Ada bbrp macam resep ayam Rica Rica di channel ini.

Ayam Rica Rica Baramakusu (sereh)    • Memasak Ayam Rica Rica Baramakusu. Ed...  

Ayam Rica Rica lengkuas
   • Resep ayam rica rica lengkuas Manado....  

Catatan;
Suku Minahasa (sukunya orang Manado) terdiri dari bbrp anak suku. Jika kita mengacu ke Wikipedia, dikatakan bahwa suku Minahasa terdiri dari 9 anak suku. Diantaranya: Tountemboan, Tonsawang, Toulour, Tombulu dll. Budayanya nggak mesti sama loh walaupun ada yg mirip. Tapi BAHASA DAERAHNYA BERBEDA. Dan bahasa daerah itu sangat lain sekali dengan bahasa Indonesia.

Selain itu jg ada 3 kelompok masyarakat yg tdk bs dipisahkan dari org Minahasa. Mereka itu adalah
Babontehu (org pulau sekitar Tanah Minahasa)
Borgo (warga Minahasa keturunan Belanda, Spanyol dan Portugis)
Siau (secara otonomi masuk kabupaten Sangihe).

3 ragam budaya ini sangat jauuuh beda dgn 9 anak suku di atas. Khusus Borgo, budayanya lebih condong ke budaya Belanda, Spanyol dan Portugis namun terselip budaya Minahasa. Masakannya banyak kandungan cengkeh dan pala. Kesukaan kaum Kompeni.

Jadi kebayang kan 12 ragam budaya loh. jadi sangat wajar sekali jika cara masaknya beda2 tergantung kebiasaan dan selera masing2.

Sumber data sejarah : Watu Pinawetengan (situs budaya di Minahasa terletak di desa Pinabetengan) dan Wikipedia.

Note lagi:
Kebiasaan setempat. Saya terlahir dari ortu berdarah Tountemboan (Langowan) dan Toulour (Kakas-seputaran Danau Tondano). Dibesarkan di Manado di lingkungan Masyarakat Borgo. Namun masih tetap bolak/ik Manado-Langowan-Kakas sejak kecil sampai sekarang.😍

Semoga bermanfaat

Follow Instagram saya

  / iloeshandraa  
  / masakbarengsaya  

#masakbarengsaya #masakanmanado #makananmanado

Комментарии

Информация по комментариям в разработке